Cara Download Drakor di Telegram lewat HP iPhone / Android

Cara download video drakor di Telegram sebenarnya bisa dilakukan dengan sangat mudah. Syaratnya, kamu hanya memerlukan bantuan ponsel pintar untuk menjalankan aplikasi Telegram, bisa HP Android, iPhone ataupun PC Laptop.

Memanfaatkan aplikasi Telegram sebagai alat untuk menyimpan video Drama Korea dengan mudah dan cepat bisa menjadi pilihan terbaik buat kamu yang tidak mau repot lagi mencari link download secara manual melalui internet.

Sampai sekarang, ada banyak serial Drakor populer yang bisa kamu cari lewat aplikasi Telegram. Semua serial juga bisa kamu tonton dan akses secara gratis tanpa perlu membayar biaya langganan.

Untuk itu, buat pecinta Drama Korea yang ingin mencoba download video Drakor lewat aplikasi Telegram. Kamu bisa simak artikel ini sampai selesai, karena saya akan menjelaskan bagaimana cara melakukanya.

Cara Download Video Drakor di Telegram

Begini Cara Download Video Drama Korea di Telegram dengan Cepat

Sebelum mencoba cara ini, pastikan kamu sudah memiliki akun Telegram terlebih dahulu. Jika sudah, kamu bisa langsung mengakses aplikasi telegram melalui perangkat HP Android, iPhone, PC atau WEB Browser.

Berikut langkah-langkah download video Drama Korea (Drakor) di Telegram :

  1. Pertama, buka aplikasi Telegram yang sudah terinstall. Bisa dari HP Android atau iPhone.Download Drakor lewat Aplikasi Telegram
  2. Kemudian pada kolom Pencarian, silahkan masukkan judul serial Drama Korea yang akan kamu download. Setelah itu, klik hasil pencarian Grub teratas, oiya disini saya mencontohkan dengan judul “PENTHOUSE”.Download Drama Korea di Tele
  3. Setelah itu, klik pesan tersemat dan pilih Episode Drakor yang ingin kamu unduh.Cara Cepat Download Drakor di Android
  4. Selanjutnya, klik ikon Downloads untuk mulai mengunduh serial Drakor lewat aplikasi Telegram.Mendownload Drakor di Telegram iPhone
  5. Terakhir tinggal menunggu prosesnya sampai selesai, lama proses download tergantung dengan ukuran video Drakor yang kamu download.Video Drakor Berhasil di Simpan
  6. Selesai.

Selain bisa di download, serial Drama Korea yang ada di aplikasi Telegram sebenarnya bisa kamu tonton secara langsung (Streaming online). Jadi, kamu bisa menonton drakor di Telegram tanpa mengunduhnya terlebih dahulu.

Cara Menyimpan Hasil Download ke Galeri

Setelah proses download berhasil, langkah selanjutnya yang perlu kamu lakukan adalah menyimpan video Drakor tersebut ke Galeri HP. Caranya juga sangat mudah, kamu bisa langsung ikuti langkah-langkah berikut ini.

Tips menyimpan video drakor hasil download dari aplikasi Telegram :

  1. Langkah pertama, pastikan proses download video drakor sudah selesai 100%.Cara Menyimpan Video Drakor Korea
  2. Setelah itu, klik tiga (3) titik yang terletak di pojok kanan atas.Download Drakor di Telegram Laptop dan PC
  3. Selanjutnya klik opsi Simpan ke Galeri dan klik tombol OK.Simpan Video Drama Korea ke Galeri
  4. Selesai.

FAQ

Kenapa proses download sangat lambat?

Apabila proses download drakor dari app Telegram terasa sangat lemot, bisa dipastikan koneksi internet kamu yang bermasalah. Untuk mengatasinya, kamu bisa mengganti ke jaringan WIFI atau menggunakan VPN.

Apakah lengkap beserta subtitle Indonesia?

Hampir semua Drama Korea yang disediakan didalam Grub Telegram sudah dilengkapi subtitle bahasa Indonesia. Sehingga, kamu tidak perlu repot lagi download subtitle secara manual.

Bagaimana proses download Drakor di Telegram tanpa login akun?

Untuk saat ini, semua pengguna yang ingin mengakses Telegram diwajibkan mendaftar akun terlebih dahulu. Proses pendaftaran juga bisa dilakukan dengan nomor HP secara mudah dan cepat.

Mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan mengenai cara download Drakor di Telegram secara cepat dan mudah. Jangan lupa bagikan artikel ini apabila bermanfaat, terimakasih telah membaca dan sampai jumpa lagi!

Tinggalkan komentar