Cara Uninstall Bytefence

Sebagai pengguna komputer, kita sering kaget saat melihat aplikasi Bytefence anti malware yang terinstall secara tiba-tiba, hal ini disebabkan karena aplikasi tersebut akan terinstall secara otomatis tanpa kita ketahui. Apalagi untuk menghapus Bytefence yang sudah terinstall di Windows 7 dan 10 juga tidak mudah, Anda perlu tahu cara meng uninstall Bytefence yang benar agar bisa terhapus secara permanen.

Bytefence sendiri merupakan salah satu aplikasi anti virus gratis yang menawarkan fitur keamanan standar. Aplikasi ini sering melakukan beberapa perubahan tanpa kita sadari di komputer yang kita gunakan, dan hal ini akan membuat performa PC kita akan menurun dan terasa lemot.

Beberapa orang mungkin tidak akan merasa terganggu dengan adanya aplikasi Bytefence anti malware. Namun, sebagian orang malah merasa risih jika komputer mereka terdapat aplikasi tersebut, karena seperti yang kita tahu notifikasi dari Bytfence akan sering muncul di layar dekstop dengan iklan-iklan menggangu.

Oleh sebab itu, sebagian orang lebih memilih untuk menghapus aplikasi Bytefence yang terinstall otomatis pada perangkat PC mereka, baik di Windows 7, Windows 8 dan Windows 10. Namun, untuk bisa menguninstall anti virus Bytefence juga tidak dapat dilakukan sembarangan.

Maka dari itu, bagi Anda yang sudah terganggu dengan aplikasi anti-malware tersebut, Anda tidak perlu hawatir karena pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan cara menghapus aplikasi Bytefence secara permanen dengan mudah dan cepat.

Cara Uninstall Bytefence Anti Malware pada Windows

Menghapus Aplikasi Bytefence Anti Malware

Tutorial uninstal Bytefence dibawah ini bisa Anda coba secara langsung pada perangkat PC dengan sistem operasi Windows 7, Windows 8 dan Windows 10. Selain itu, menghilangkan aplikasi Bytefence akan membuat performa PC Anda semakin optimal.

  1. Langkah pertama silahkan buka File Manager pada perangkat PC Windows yang Anda gunakan, bisa Windows 7, 8 dan 10.
  2. Kemudian masuk ke Local Disk :C lalu buka folder bernama Program Files.
  3. Setelah itu geser kebawah dan buka lagi folder bernama Bytefence.
  4. Selanjutnya jalankan aplikasi bernama Uninstall.EXE dengan cara klik kanan 2 kali.
  5. Terakhir tinggal menunggu proses penghapusan Bytefence berjalan hingga 100%.
  6. Selesai.

Cara diatas hampir sama seperti saat menghapus Segurazo antivirus. Namun yang membedakan hanyalah pada metode yang dipakai.

FAQ

Apa itu aplikasi Bytefence anti malware?

Bytefence merupakan sebuah aplikasi anti virus sederhana yang sering terinstall secara otomatis saat kita menginstall aplikasi lain. Bytefence dikenal sebagai malware menganggu karena sangat sulit untuk dihapus.

Bagaimana menghapus Bytefence secara permanen?

Untuk menghilangkan aplikasi Bytefence yang terinstall di Windows 7 dan Windows 10 juga sangat mudah. Anda hanya perlu menjalankan program Uninstall.EXE yang ada di dalam folder installasi.

Bagaimana cara mengetahui Bytfence yang sudah terinstall?

Untuk mengetahui PC kita terkena aplikasi Bytefence. Anda cukup cek melalui Control Panel lalu masuk ke menu Software yang Terinstall.

Demikianlah artikel mengenai cara uninstall Bytefence anti-malware pada perangkat Windows 7 dan 10. Gunakan cara diatas jika Anda ingin menghapus aplikasi Bytefence secara permanen, jangan lupa berikan komentar jika masih ada pertanyaan, terimakasih telah membaca dan sampai jumpa lagi di artikel selanjutnya.

2 pemikiran pada “Cara Uninstall Bytefence”

Tinggalkan komentar