Resetter service tool v3400 merupakan salah satu software yang berfungsi untuk memperbaiki berbagai macam kerusakan yang sering terjadi pada sebuah mesin printer. Oh iya, aplikasi ini juga bisa digunakan pada semua printer merk cannon, mulai dari tipe IP2770, MP237 dan MP287.
Meskipun mesin printer sudah mendukung teknologi modern yang dirancang agar bisa bekerja secara terus-menerus, tapi tetap saja namanya barang elektronik jika dipakai secara berlebihan dapat menimbulkan kerusakan, entah dibagian hardware maupun software.
Namun jika kerusakan yang terjadi hanya error pada bagian sistem (software), maka Anda dapat memperbaikinya secara manual dengan menggunakan software khusus bernama resetter tools, tapi jika kerusakan yang terjadi ada pada bagian hardware? tentu saja Anda akan membutuhkan komponen pengganti yang baru.
Oleh sebab itu, saat ini banyak pengguna yang mencari aplikasi resetter service tool untuk disimpan sebagai alat antisipasi jika suatu saat nanti printer yang dipakai mengalami kerusakan sistem.
Maka dari itu, bagi Anda yang sedang mengalami masalah pada printer yang digunakan, terutama bagi pengguna printer merk cannon, maka tidak perlu hawatir karena Anda dapat memperbaiki kerusakan tersebut dengan mudah menggunakan bantuan software bernama resetter service tool v3400.exe.
Oh iya, software resetter tool v3400 hanya bisa Anda gunakan untuk memperbaiki error pada beberapa tipe printer cannon diantaranya yaitu:
- Printer Canon IP2770
- Printer Canon MP237
- Printer Canon MP287
- Printer Canon MP2260
- Printer Canon MP258
Jika tipe printer cannon yang Anda pakai ada pada list diatas, silahkan gunakan link dibawah ini untuk mendapatkan software resetter tersebut.
Download Service Tool V3400
Nama Software | Resetter Service Tool |
Versi Saat Ini | 3400 |
Diupdate | 07 Juli 2020 |
Tipe Didukung | MP287, MP237, IP2770 |
Ukuran File | 10.3 MB |
Developer | Unknown |
Cara Menggunakan Resetter Tool V3400
Rasanya kurang afdol jika saya hanya memberikan link download aplikasi resetter v3400 saja. maka dari itu, di sini saya juga akan menjelaskan bagaimana cara penggunaan resetter tool untuk memperbaiki mesin printer cannon yang rusak ataupun mengalami error.
- Langkah Pertama pastikan perangkat PC / Laptop yang digunakan sudah terhubung ke mesin printer menggunakan koneksi kabel USB atau WIFI.
- Selanjutnya download dan install software resetter v3400 yang sudah saya bagikan diatas.
- Kemudian install driver sesuai dengan merek printer yang Anda gunakan.
- Jika sudah, silahkan masuk ke Service Mode dengan cara menekan tombol Resume.
- Setelah printer masuk ke Service Mode, Anda bisa langsung menggunakan software ini untuk mendeteksi kerusakan dan error yang sering muncul.
- Selesai.
Beberepa Error Code yang sering terjadi pada Printer Canon yaitu:
- Error Code 002
- Error Code 005
- Error Code 006
- Error Code 009
Diatas adalah beberapa contoh error code yang sering dialami oleh pengguna, namun jika Anda mendapatkan error code lain, silahkan tulis di komentar agar saya dapat membantu memberikan solusi yang tepat untuk memperbaikinya.
Cara Merawat Printer Yang Baik & Benar
Sedikit tips dari saya agar mesin printer tetap awet dan tidak terjadi kerusakan atau error seperti diatas adalah dengan merawat mesin secara teratur serta menjaga intensitas pemakaian agar tidak terlalu lama, atau Anda bisa membaca beberapa tips berikut ini.
√ Gunakan tinta yang bagus dan berkualitas
Selama ini mungkin Anda tidak menyadari bahwa penggunaan tinta yang kurang berkualitas ternyata dapat mempengaruhi mesin printer yang digunakan, jadi mulai sekarang pilihlah jenis tinta yang bagus dan tidak murahan.
√ Ganti selang infus jika sudah kotor
Dalam jangka waktu tertentu selang infus bisa menjadi semakin kotor dan keras, hal ini bisa mengakibatkan penyumbatan aliran ke mesin tidak lancar, oleh karena itu rajinlah untuk membersihkan kotoran yang menempel pada selang infus.
√ Hindari mencetak terlalu banyak dalam waktu singkat
Saat Anda menginginkan pencetakan sekaligus dalam satu waktu misalnya 100 kertas, maka sebaiknya kurangi jumlah cetakan menjadi 25 kertas saja, karena jika proses pencetakan dilakukan secara terus-menerus akan membahayakan head karena terlalu panas.
Demikianlah artikel mengenai download software Service Tool V3400 yang bisa digunakan pada beberapa jenis tipe printer canon untuk mengatasi masalah error, jika tertarik silahkan download software 3400 melalui link yang sudah saya berikan diatas, terimakasih telah membaca dan sampai jumpa lagi di artikel selanjutnya.
Terima kasih sangat membantu sekali… Sukses trussss dan sukses terus berkarya untk ank bangsa… Salam kompak..
error code B200
error code B200
terima ksh..
Ganti Mainboard
eror 006
error
Terima kasih semoga bermanfaat dan selalu sukses
Terimakasih, sangat bermanfaat.
assalamualaikum mas mu tanya knp pada saat aya mau reset printer ip2770 pas mu masuk ke run administaor muncul kode eror 006 kira2 sy salah download to gmna mas
Link reseter canon g2000 🙏🙏🙏
Bagaimana cara reset kembali printer canon e610 yang terjadi kesalahan karena eeprom nya tidak sempurna disebabkan mati lampu..
Mohon bantuannya gan..
Error 003
error 009 bagaimana, lampuh alrm berkedip terus